SIC Episode 22 : Sunscreen Ternyata Bisa Merusak Terumbu Karang ?

Hallo mariners! Sebagai anak kelautan pasti ngga jauh-jauh dari dunia selam menyelam dongg.. Saat menyelam, memakai sunscreen adalah kegiatan yang sangat wajib, iyakann?. Maklumlah, sinar matahari di laut sangat panas dan beresiko membuat kulit menjadi terbakar alias gosong. Tapi dibalik itu semua, kita harus bijak loh menggunakan sunscreen saat menyelam. Emangnya kenapa sih dengan sunscreen? Ternyata, ada beberapa sunscreen mengandung zat kimia yang dapat merusak terumbu karang loh. Apa aja si zat kimia tersebut??

Menurut survei yang dilakukan oleh para ilmuwan LIPI, saat ini hanya 6,5% terumbu karang di Indonesia yang kondisinya dapat dikatakan sangat bagus, sedangkan 36% terumbu karang berada dalam kondisi yang buruk. Namun, banyak yang nggak tau kan kalau pencemaran terumbu karang bisa juga diperburuk oleh kandungan zat kimia oxybenzone dan octinoxate, yang sering terdapat dalam produk sunscreen. Masa sih bisa mempengaruhi terumbu karang? Emangnya udah ada buktinya?

Peneliti ternyata banyak menemukan senyawa oxybenzone dan octinoxate di wilayah selam yang populer terumbu karangnya. Senyawa ini bisa merusak komponen genetik terumbu karang sehingga dapat membunuh terumbu karang. Pertama, oxybenzone mengubah DNA karang sehingga rentan terhadap pemutihan yang fatal. Kedua, oxybenzone mengacaukan endokrin sehingga menyebabkan karang muda membungkus diri mereka sendiri dalam kerangka sehingga akhirnya mati. Ketiga, setetes saja oxybenzone bisa menghancurkan terumbu karang seluas enam setengah kali luas kolam renang Olimpiade. Selain itu juga, Oxybenzone terbukti menurunkan ketahanan karang dan kemampuannya untuk menyesuaikan diri terhadap faktor-faktor perubahan iklim dan dapat menyebabkan pemutihan karang. Ternyata serem banget kan mariners pengaruh kandungan sunscreen terhadap terumbu karang yang cantik ini!

Terus gimana dong? Masa ngga pake sunscreen saat nyelam? Tenang aja Mariners bukan berarti kalian harus berhenti memakai sunscreen. Masih bisa kok pake sunscreen. Tapiii.. cari sunscreen yang aman bagi terumbu karang yaa, yang ngga mengandung oxybenzone dan octinoxate di dalamnya. Selain itu kalian juga bisa pake rash guards atau scuba wetsuits yang bisa menutupi tubuh kalian, sehingga penggunaan sunscreen bisa dikurangi. Yukk mari kita jaga kesehatan terumbu karang agar keindahannya dapat dinikmati serta fungsinya tetap terjaga. Kalau bukan dari kita yang mulai, ya siapa lagi ?

Sumber :

https://beritagar.id/artikel/sains-tekno/tabir-surya-ternyata-bisa-merusak-terumbu-karang diakses 12 februari 2020 pukul 19.15 wib

https://investor.id/lifestyle/awas-kandungan-sunscreen-yang-dipakai-menyelam-bisa-merusak-terumbu-karang diakses 12 februari 2020 pukul 20.00

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *